Satlantas Polres Luwu Utara Edukasi Siswa M.Ts Negeri Masamba

    Satlantas Polres Luwu Utara Edukasi Siswa M.Ts Negeri Masamba

    LUWU UTARA— Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Luwu Utara melaksanakan kegiatan "Police Goes To School" di M.Ts Negeri Masamba, Senin pagi. Acara ini dimulai pada pukul 07.30 hingga 07.45 WITA dan bertujuan untuk meningkatkan kesadaran siswa-siswi mengenai pentingnya Keselamatan dan Ketertiban Berlalu Lintas (Kamseltibcar Lantas). Senin (10/6/2024)

    Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya edukasi kepada generasi muda, terutama siswa-siswi, untuk memahami dan mempraktikkan keselamatan berlalu lintas dalam kehidupan sehari-hari. Materi yang disampaikan menekankan pentingnya keselamatan di jalan saat pergi dan pulang sekolah, serta tata cara berlalu lintas yang benar.

    Sosialisasi ini juga mencakup penjelasan mengenai kendaraan-kendaraan yang memiliki prioritas di jalan raya saat melaksanakan tugas negara dan kemanusiaan. Hal ini sesuai dengan ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan (UULAJ) No. 22 Tahun 2009, Pasal 134 dan 135. Kendaraan yang mendapatkan prioritas tersebut antara lain kendaraan polisi dengan sirine dan rotator biru, ambulans, mobil pemadam kebakaran, serta kendaraan pengawalan TNI dengan sirine dan rotator merah.

    Selain itu, dijelaskan pula mengenai kendaraan patroli jalan tol dan angkutan barang berbahaya yang menggunakan rotator kuning tanpa sirine. Informasi ini penting agar siswa-siswi dapat mengenali dan memberikan jalan kepada kendaraan-kendaraan tersebut saat mereka berada di jalan raya.

    Kegiatan ini dipimpin oleh Aiptu Made Sunaya (Ps Kanit Kamsel), bersama 4 orang personil Polwan Polres Luwu Utara, memberikan penjelasan secara rinci dan melakukan demonstrasi langsung di hadapan para siswa-siswi. Hal ini dilakukan guna memastikan pesan-pesan keselamatan lalu lintas dapat dipahami dengan baik.

    Kasat Lantas Polres Luwu Utara, AKP A.M. Yusuf, SH, menyatakan bahwa kegiatan ini merupakan salah satu upaya strategis untuk menanamkan budaya tertib berlalu lintas sejak dini. "Kami berharap, dengan edukasi ini, para siswa-siswi dapat lebih memahami pentingnya keselamatan di jalan dan menjadi pelopor keselamatan berlalu lintas di lingkungan mereka, " ujarnya.

    Kapolres Luwu Utara, AKBP Muh Husni Ramli, S.IK., MH., M.Tr.Opsla., juga mendukung penuh kegiatan ini dan menegaskan pentingnya sinergi antara pihak kepolisian dan institusi pendidikan dalam menciptakan lingkungan yang aman dan tertib. "Edukasi seperti ini sangat penting untuk membangun kesadaran berlalu lintas yang tinggi di kalangan pelajar, sehingga mereka dapat berkontribusi dalam menciptakan masyarakat yang lebih disiplin dan tertib di jalan raya, " ujar Kapolres.

    Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan siswa-siswi M.Ts Negeri Masamba dapat meningkatkan kesadaran mereka akan pentingnya keselamatan berlalu lintas. Diharapkan pula bahwa edukasi ini dapat berkontribusi dalam mengurangi angka kecelakaan lalu lintas serta meningkatkan ketertiban berlalu lintas di wilayah Luwu Utara.

    luwu utara
    Editor Jus

    Editor Jus

    Artikel Sebelumnya

    Polda Sulsel Kunjungi Rumah Ibadah Ruth...

    Artikel Berikutnya

    Dalam Proses Rekrutmen Pendidikan, Polri...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Dukung Asta Cita Presiden RI, Panglima TNI Tinjau Program Ketahanan Pangan Kodam IV/ Diponegoro
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Bakamla RI Berikan Pertolongan Medis ABK KM Lintas Samudra 2 di Perairan Natuna
    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati
    Hendri Kampai: Indonesia Baru, Mimpi, Harapan, dan Langkah Menuju Perubahan

    Ikuti Kami